Untuk memulai sebuah usaha online ada banyak cara yang bisa dilakukan diantaranya dengan membuka toko online pribadi atau bisa juga dengan mendaftar menjadi penjual online di Marketplace seperti Tokopedia,Shopee,dan Lazada.Selain kedua cara tersebut untuk membuka toko online juga bisa di lakukan melalui platform media social seperti facebook atau instagram.Namun,meskipun cara untuk memulai jualan online semakin banyak banyak media yang bisa digunakan,masih banyak penjual yang merasa kalau berjualan online melalui toko online pribadimasih menjadi cara berjualan online yang lebih efektif ketimbang berjualan melalui platform marketplace.Meskipun untuk membuka toko online pribadi,kita harus mengeluarkan modal untuk membeli domain dan hosting untuk website berjualan online,sedangkan untuk mendaftar di marketplace,Kita tidak perlu mengeluarkan biaya sama sekali alias gratis.Akan tetapi,pada Artikel kali ini kami akan membagikan beberapa hal kenapa berjualan di toko online pribadi akan lebih efektif ketimbang berjualan di Marketplace.
1.Berjualan di Toko Online Pribadi bisa di Kelola Sesuai Keinginan
Jika berjualan di toko online pribadi,Kita sebagai penjual bisa dengan sesuka hati membuat desain toko kita,tanpa harus mengikuti standar/aturan tertentu karena itu toko online Kita.Sehingga dari segi desain toko,isi konten toko, dan system yang berkaitan dengan toko tersebut bisa Kita atur sesuai keinginan.Bedanya Jika berjualan melalui platform marketplace semuanya sudah ditetapkan dan diatur oleh pihak marketplace tersebut.Sehingga Kita tidak bisa leluasa membuat desain dan isi konten yang sesuai keinginan.
2.Lebih Mudah Membangun Branding Toko
Dengan berjualan melalui toko online Pribadi,maka Kita bisa membangun branding dari merk yang kita miliki.Sehingga toko kita bisa lebih cepat dikenal oleh calon konsumen.bedanya jika di marketplace,kita akan sulit membangun branding toko karena identitas toko tidak terlihat jelas.Konsumen hanya akan mengenal branding dari marketplace tempat kita berjualan tersebut.
3.Tidak bersaing dengan toko lain secara langsung
Sebagai penjual di marketplace,tentunya akan banyak toko yang menjual produk serupa dengan yang kita jual,tentunya hal ini membuat kita akan bersaing ketat dengan para competitor.Akan tetapi,jika berjualan di toko online pribadi,kita akan terhindar dari yang namanya persaingan.Hal ini karena,ketika pembeli masuk ke Toko Online kita,mereka tidak akan dihadapkan dengan produk dari toko online lain.
4.Toko Online Pribadi Akan lebih Mudah Untuk di Optimasi
Bicara mengenai optimasi,tentunya kita akan lebih mudah melakukan optimasi jika berjualan di toko online pribadi.Banyak hal yang bisa di optimasi dari toko online pribadi,baik itu optimasi dengan search engine optimazion(SEO) atau pun optimasi melalui iklan berbayar.Bedanya jika melalui marketplace,kita hanya bisa melakukan optimasi produk melalui fitur yang disediakan oleh marketplace tersebut melalui iklan berbayar.
5.Bisa Meningkatkan Kredibilitas Toko di Mata Pembeli
Jika berjualan di toko online pribadi dan mempunyai domain dan hosting pribadi,toko kita akan mempunyai kebebasan dalam memanage toko online tersebut.Hal ini tentunya bisa meningkatkan kredibilitas atau kepercayaan pembeli terhadap toko kita.Dibandingkan jika di Marketplace,terkadang pembeli masih sering ragu jika hanya melihat dari rating toko dimarketplace.
Itulah beberapa perbandingan yang bisa kami berikan antara berjualan di toko online pribadi atau berjualan melalui platform marketplace.Semoga bisa menjadi referensi untuk Anda,Balik lagi ke pribadi masing-masing,ingin tetap berjualan melalui marketplace atau membangun toko online pribadi.
0 Comments: